Sekretaris Disdikbud Bandar Lampung Masuki Purna Bakti


 Rasa sedih diiringi tetesan air mata mengalir di wajah para pegawai di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Lampung, Jumat, 1 November 2024

Seraya mengusap air yang berlinang di pipi, para pegawai tersebut tak kuasa menahan kesedihan karena akan ditinggal pergi Sekretaris Disdikbud Bandar Lampung Weka Tri Rakhmad, S.E.

Lelaki dikenal pengayom bagi seluruh pegawai di lingkungan Disdikbud itu, ke depan tak akan lagi bersama di tempat bekerja. Pasalnya, mulai 1 November 2024, Weka memasuki masa purna bakti sebagai PNS atau telah berusia 58 tahun.

Untaian kata disampaikan para pegawai sebagai salam perpisahan. Termasuk disampaikan Kepala Disdikbud Hj. Eka Afriana, S.Pd pada acara pelepasan secara sederhana di aula dinas setempat. Ia mengaku kehilangan atas pensiunnya sang pengayom bijak itu.


Menurut dia, selama 2,8 tahun bekerja bersama dalam satu atap, banyak kenangan baik suka dan duka dilalui dalam melaksanakan aktivitas. Hal itu, katanya, tak mungkin bisa dilupakan.

“Saya kira hari ini bukan merayakan perpisahan bagi Pak Weka, namun untuk bersuka cita atas purna bakti beliau sebagai PNS (Pegawai Negeri Sipil),” ujar Kepala Disdikbud itu.

Ungkapan lain juga disampaikan Kepala Bidang Pendidikan Dasar Mulyadi Syukri, S.Sos. Seraya mata berkaca, ia mengaku sangat terbantu atas bimbingan Weka Tri Rahmad selama ini.

“Secara pribadi saya meninta maaf kepada bapak bila ada salah-salah kata maupun perbuatan. Selama bersama bapak, banyak ide dan gagasan yang bisa saya dapatkan selama ini,” ujarnya.

Kesan mendalam terhadap Weka juga dirasakan Bustomi, M.Pd. Kata Koordinator Pengawas itu, Weka merupakan sosok yang rendah diri serta mampu menghadirkan kenyamanan bila didekatnya.

“Pak Weka ini orangnya sangat enjoy dan mampu mewarnai dinas ini, terlebih ia juga selalu menjadi imam salat berjemaah di musala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan ini. Sangat senang dapat mengenalnya,” kata dia.


Pada momen pelepasan itu juga, perwakilan MKKS SMP Bandar Lampung yang diwakili Kepala SMPN 14 Bandar Lampung, Wasiat, M.Pd, pun memberikan salam perpisahan kepada Weka.

Wasiat mengaku, Weka juga sudah dianggap seperti kakanya sendiri, karena selalu memberikan nasihat dan pengayoman kepada seluruh kepala dan guru se-Bandar Lampung.

“Saya atas nama keluarga besar MKKS SMP Bandar Lampung mengucapkan selamat kepada bapak untuk menikmati masa purna bakti dan berkumpul bersama keluarga,” tuturnya.

Senada juga dikatakan Kepala SDN 1 Palapa Taufik, S.Pd. Ia yang kesempatan itu mewakili KKKS SD Bandar Lampung mendoakan Weka selalu diberikan kesehatan dan keselamatan dalam hidupnya.

“Selain itu semoga apa yang diperbuat Pak Weka selama ini menjadi amal ibadah dan diterima Allah SWT. Sebagai anak, kalau ada tingkah lalu tidak berkenan, mohon dimaafkan,” pintanya.

Koordinator Wilayah IV Ismail, S.E., M.M, pun ikut larut dalam kesedihan karena akan ditinggal Weka Tri Rakhmad. menurutnya, sekretaris dinas itu sebagai satu motivator dalam karirnya.

“Banyak hal yang diberikan Pak Weka kepada kami para korwil. Walau raga tak bersama, namun rasa tetap sama,” kata Ismail mewakili para korwil lainnya itu. (Smart news) 



 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama